Gibran Melenggang Menuju Pilpres 2024, Hasil Survei Teratas

  • Whatsapp
Prabowo-Gibran/tribun

Jakarta – Gibran Rakabuming Raka melenggang menuju Pemilu Presiden 2024, kendati Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman diberhentikan karena melanggar kode etik.

Menkopolhukam Mahfud MD mengatakan, putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang memberhentikan Anwar, tidak memengaruhi keabsahan putusan MK soal usia capres dan cawapres yang meloloskan Gibran menuju cawapres Prabowo Subianto.

“Dengan putusan MK ini, proses pemilu dan paslon presiden dan wapres tetap berjalan sesuai dengan tahapan pemilu. Vonis MK tentang usia pasangan capres dan cawapres tetap sah, tapi vonis MKMK juga harus dijalankan,” ujarnya, Rabu (8/11/2023).

Adapun survei terakhir dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) capres-cawapres 16-18 Oktober 2023, masih menempatkan Prabowo-Gibran pada urutan teratas dengan 35,9%, kemudian Ganjar-Mahfud 26,1%, Anies-Imin 19,6 persen dan 18,3 persen responden belum menentukan pilihan.

Begitu juga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) SMRC 2 – 8 Oktober 2023 juga menempatkan Prabowo-Gibran di urutan teratas dengan 36%. Kemudian Ganjar – Mahfud 33,1%, dan Anies-Imin 23,5%. Sebanyak 7,4% responden belum menjawab. (*/gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.