Kupang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Kupang membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah Kabupaten Kupang untuk pilkada 27 November 2024.
Korinus Masneno-Veky Banfatin (paket Korsa) adalah bakal calon bupati dan wakil bupati Kupang yang mendaftar pertama saat pendaftaran dibuka Jumat (26/4/2024).
Saat konferensi pers usai proses pendaftaran Ketua DPC PKB Kabupaten Kupang, Yakobus Klau beberapa kali melontarkan kata-kata pujian untuk paket Korsa terutama untuk Korinus Masneno, mantan bupati Kupang 2019-2024 yang kembali ikut suksesi kepala daerah Kabupaten Kupang tahun ini. “Luar biasa, dari tampilan saja sudah bagus,” kata Yakobus Klau.
Menurut Yakobus Klau, sesuai pengamanan fraksi PKB semasa memerintah sebagai bupati, program-program yang dijalankan Korinus Masneno sebagai bupati cukup baik namun keberhasilannya tidak 100 persen. “Program-programnya cukup baik, tapi masih ada kekurangan juga, tidak 100 persen sesuai keinganan masyarakat. Soal Tingkat kepuasan itu kembali ke masyarakat,”katanya.
Soal kriteria cabup Kupang yang diinginkan PKB kata Yakobus adalah sosok yang merakyat artinya peduli dengan kesusahan rakyat.
Dikatakan dalam penentuan calon yang diusung PKB di pilkada kabupaten Kupang, akan ditetapkan DPP PKB. DPC dikatakan hanya menjembatani penjaringan bakal calon melalui pendaftaran yang akan ditutup 10 Mei 2024 mendatang.
Bagi bakal calon yang tidak melakukan pendaftaran melalui DPC PKB maupun pendaftaran online melalui website PKB maka dipastikan tidak akan mendapatkan SK Dukungan PKB. “Jadi PKB tidak mungkin mengeluarkan SK Dukungan untuk figur yang tidak mendaftar, hanya yang mendaftar saja yang nanti diproses DPP untuk mengeluarkan SK dukungan, itu keputusan muswil PKB dan itu instruksi DPP, tidak mungkin kita keluar dari jalur yang diputuskan Muswil,” kata Yakobus yang menambahkan DPC PKB Kabupaten Kupang mewajibkan kontribusi untuk pendaftaran masing-masing bakal calon sebesar Rp20 juta.
Pada kesempatan tersebut, Yakobus Klau juga menyampaikan DPP PKB akan Menggelar acara halal bil halal dengan semua bakal calon kepala daerah se-Indonesia yang sudah mendaftar melalui DPC maupun lewat website partai.
“Jadi silahkan paket Korsa boleh hadir di acara itu, di situ bisa jalin komunikasi dengan DPP, kami di DPC hanya menyampaikan undangan ke bakal calon yang mendaftar,”katanya.
Korinus Masneno mengatakan PKB adalah parpol ke 5 yang didatangi untuk mendaftarkan diri bersama wakilnya.
PKB dipilih untuk mendaftar karena pengalaman pelayanannya semasa jadi bupati, PKB punya visi sama dengannya dalam membantu pemerintah menyelesaikan persoalan di kabupaten Kupang.
Kata Masneno, Masih banyak masalah dikabupaten Kupang yang belum terselesaikan sehingga ia bertekad menyelesaikan itu dalam periode berikut ini jika ia kembali dipercaya masyarakat.
“Tugas kami belum selesai kami coba berjuang lagi untuk mencari kesempurnaan pelayanan bagi masyarakat. PKN kami harapkan bisa bersama kami dalam mensukseskan misi itu,”kata Korinus. (Jmb)