BI NTT dan Perbankan Gelar Pasar Murah Sembako

  • Whatsapp
Gubernur NTT Frans Lebu Raya foto bersama warga saat pasar murah sembako/Foto: Ellya Djawas

Kupang–Bank Indonesia (BI) Perwakilan Nusa Tenggara Timur (NTT) bersama perbankan dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar pasar murah sembako di Pasar Kasih di Kelurahan Naikote 1 Kupang, Jumat (10/12).

“Pasar murah ini sebagai upaya perbankan mengendalikan bahan kebutuhan yang mulai melonjak,” kata Humas BI Perwakilan NTT Novan Permana.

Read More

Setiap warga yang datang ke pasar murah, masing-masing memperoleh bahan paket yang didalamnya berisi empat kilogram (kg) beras, terigu satu kg, satu liter minyak goreng, empat bungkus mi instan, satu dos teh celup, dan gula satu kg.

Harga bahan kebutuhan pokok tersebut sebesar Rp100.000, akan tetapi masyarakat hanya membayar Rp50.000, sedangkan sisa 50.000 dibayar oleh perbankan yang tergabung dalam Badan Musyawarah Perbankan Daerah antara lain BNI 46, Bank Mandiri, BRI, Bank Mega, Bank Panin, dan Bank Danamon.

Menurut Novan, pasar murah akan digelar sebanyak tiga kali sebelum natal dengan menurunkan 1.050 paket sembako. Adapun pada tahap awal diturunkan 350 paket. Pasar murah berikutnya akan digelar di Desa Baumata, Kabupaten Kupang dan Kelurahan Naioni, Kota Kupang.

Gubernur NTT  Frans Lebu Raya yang juga turut hadir dalam operasi pasar murah itu, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sangat membantu masyarakat dalam medapatkan kebutuhan akan sembako dengan harga yang terjangkau.

“Kita berharap kegiatan ini akan selalu berlangsung untuk menekan harga pasar pada saat harga sembako mulai merangkak naik,” ujarnya.

Kepala OJK NTT Winter Marbun mengatakan pasar murah sembako yang digelar perbankan tersebut merpakan kegiatan tahunan yang digelar BI Perwakilan NTT bersama perbankan di daerah ini. (rr)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.