Cegah Korona, Bank BTN Serahkan Wastafel untuk Poltekes Kemenkes Kupang

  • Whatsapp
Foto: dok

Kupang – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Cabang Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) turut mengambil bagian dalam upaya mencegah penyebaran virus korona (Covid-19) di daerah itu.

Peran Bank BTN antara lain memberikan bantuan wastafel portabel untuk implementasi protokol kesehatan di lembaga pendidikan.

Read More

Pada Kamis (16/7), Kepala PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Cabang Adrian Marbun menyerahkan bantuan tiga unit wastabel portabel untuk Poltekes Kemenkes Kupang di Jalan Piet A Tallo.

Bantuan wastael tersebut merupakan kedua kalinya yang dilaukan Bank BTN sejak era new normal covid-19. Pada 6 Juli 2020, Adrian juga menyerahkan lima unit wastafel untuk Universitas Nusa Cendana.

“Bantuan ini agar kita bersama-sama mendukung gerakan pencegahan covid-19,” katanya dalam kegiatan penyeraban bantuan tersebut.

Bantuan diterima Direktur Kemenkes Kupang, R Harming Kristiana bersama jajaran para wakil direktur, kepala unit, kepala pusat dan sejumlah dosen. “Terima kasih karena kami mendapat berkat tempat cuci tangan yang sangat indah,” katanya mengawali sambutan.

Kristiana janji akan merawat wastefel tersebut agar tidak rusak dan dapat digunakan dalam waktu yang lama.

Menurutnya, bantuan Bank BTN itu akan dibagikan kepada program studi. Karena Poltekes Kemenkes memiliki 11 program studi, kata Dia, untuk memperoleh wastafel, seluruh program studi akan mengikuti lomba kebersihan kantor. “Lomba digelar dalam waktu dekat, tetapi untuk kantor pusat harus ada satu unit,” katanya.

Dengan demikian, 11 program studi akan mengikuti lomba kebersihan untuk memperebutkan dua unit wastafel. “Hari ini teman-teman sangat berbahagia, dan kami menerima bantuan ini dengan senang hati,” ujarnya. (sumber : mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *