Categories: Daerah

Tiba di Ende, 195 Penumpang Langsung Jalani Observasi di Stadion

Ende–Sebanyak 195 penumpang kapal laut dan pesawat menjalani observasi di Stadion Marilonga, Ende, Sabtu (4/4).

Mereka menjalani observasi karena baru tiba dari daerah terpapar virus korona di Indonesia yakni Surabaya, Jawa Timur dan Denpasar, Bali.

“Observasi ini untuk melihat jika gejala klinis, mereka akan dipindahkan ke karantina terpusat, tetapi tentu bukan di Ende karena kita tidak ada fasilitas,” kata Wakil Ketua DPRD Ende, Erik Lede kepada Media Indonesia.

Mereka terdiri dari 147 penumpang Kapal Motor (KM) Niki Sejahtera yang tiba dari Surabaya, dan 48 orang tiba dari Denpasar menggunakan Pesawat Wings Air.

Observasi antara lain dilakukan dengan pemeriksaan suhu tubuh penumpang menggunakan thermogun. Namun sampai kegiatan observasi selesai, tidak ada penumpang yang menunjukkan gejala klinis virus korona. “Di tempat observasi, kami juga siapkan dapur umur dan makan siang,” katanya.

Namun, para penumpang tersebut diminta menandatangani surat pernyataan yang isinya menyebutkan mereka tetap menjalani karantina mandiri di rumah selama 14 hari.

Karantina mandiri dipantau secara ketat oleh puskesmas di tempat asal penumpang tersebut setiap hari selama 14 hari. Menurut dia, kegiatan observasi terhadap warga yang tiba di Ende terus berlangsung setiap hari demi mengantisipasi penyeberan virus korona ke daerah itu. (mi)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

PLN Dukung Petualangan Hijau Touring Motor Listrik dari Jakarta, Labuan Bajo Hingga Bajawa

Kupang Dalam upaya mendukung transisi energi hijau dan pencapaian target Net Zero Emission 2060, PLN…

7 hours ago

Dokter PTT di Kupang Belum Gajian Sejak Januari, Kadis Kesehatan: Sudah Bayar Januari dan Februari

Kupang - Sejumlah dokter Pegawai Tidak Tetap (PTT) di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT)…

7 hours ago

Gempa Magnitudo 4,9 Terjadi di Tenggara Rote Ndao

Kupang - Gempa bumi dengan magntudo 4,9 terjadi di Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur,…

15 hours ago

Pesan Bijak Kolonel SPK untuk Persada Lewo Tanah: Jaga Kelestarian Alam dan Air

Lewoleba - Kepala Staf Korem 161/Wira Sakti Kolonel Cpl. Simon Petrus Kamlasi (SPK) melanjutkan kunjungan…

15 hours ago

Mama Sindi Minta Maaf ke Anak “Maafin Mama Anak Momang Molas”

Kupang - Sebuah akun facebook bernama Mamaa Sindi mengunggah foto mama Sindi bersama seorang anak…

19 hours ago

Total Indonesia Punya 2 Kapal Pembangkit Listrik Terapung

Surabaya - Indonesia kini memiliki dua Kapal Pembangkit Listrik Terapung atau (Barge Mounted Power Plant/BMPP)…

1 day ago