SAR Kupang Evakuasi Turis Jerman karena Stroke

  • Whatsapp
Evakuasi Turis Jerman/Foto: Kantor SAR Kupang

Kupang–Personil Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Kupang berhasil mengevakuasi Karl Niederpruem, 71, penumpang Kapal Bridge Aidacara, Minggu (31/12/2017).

Warga Jerman ini memerlukan evakuasi dikarenakan mengalami stroke saat kapal berlayar dari Darwin menuju Labuan Bajo.

Permintaan medical evacuation (medevac) diterima SAR Kupang dari agen kapal tersebut.

Sekitar pukul 14.00 Wita, KN SAR Antareja bersama ABK dan tim rescue menuju titik intercept (pertemuan) dengan Kapal Bridge Aidacara yakni 12 NM arah selatan dari Pelabuhan Tenau Kupang.

Selang 35 menit, KN SAR Antareja berhasil merapat ke Kapal Bridge Aidacara dan melakukan proses pemindahan penumpang yang sakit menuju Pelabuhan Tenau Kupang.

Proses selanjutnya penumpang yang masih dalam kondisi sadar tersebut dibawa ke Kantor Kesehatan Pelabuhan Kupang guna mendapat perawatan lebih lanjut.

Dari informasi yang dihimpun, kapal asing jenis pesiar ini memiliki rute Darwin Australia menuju Labuan Bajo. Agen kapal yang mendapat informasi terkait stroke salah satu penumpangnya, segera menghubungi Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang untuk meminta bantuan evakuasi.

Dengan demikian proses evakuasi yang melibatkan Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang, ABK KN SAR Antareja, Polda NTT, KKP Kupang, Babinsa Alak, dan KP3L dinyatakan selesai dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat kembali ke kesatuannya masing-masing. (an/siaran pers)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.