Polisi Tangkap 4 Orang Diduga Terkait Penyerangan di Polda Sumut

  • Whatsapp
Ilustrasi: Foto: tribunjateng

Medan–Polisi telah menangkap empat orang yang diduga terkait penyerangan di posko Polda Sumatera Utara (Sumut), Minggu (25/6).

“Kita sudah tangkap empat orang yang diduga bagian dari jaringan ini,” Kata Kapolda Sumut Irjen Rycko Amelza Dahniel usai penggerebekan di rumah salah satu pelaku, Jalan Pelajar Timur Gang Kecil, Medan.

Namun, Rycko belum mau membeberkan peran maupun kaitan keempat orang itu dengan dua pelaku penyerangan. “Perannya nanti,” pungkas Rycko.

Polisi menggeledah rumah pelaku, SP. Sejumlah barang bukti berupa dokumen disita.

Dari penelusuran, rumah itu ditinggali Syawaluddin Pakpahan. Dia tinggal bersama istri dan empat anaknya.

SP menyerang anggota Yanma yang sedang bertugas menjaga pos penjagaan di Polda Sumut, Minggu 25 Juni sekira pukul 03.00 WIB. Dia menyusup bersama pelaku lain berinisial AR.

AR tewas dalam kejadian itu, sedang SP diketahui tertembak di bagian paha. Dalam kejadian itu anggota Yanma, Aiptu M. Sigalingging tewas akibat ditikam pelaku. (metrotvnews)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.