Pencarian Penumpang KM Awu Terjun ke Laut masih Nihil

  • Whatsapp
Ilustrasi

 

Kupang–Pencarian Dominggus Wollu, 34, penumpang Kapal Motor Awu yang terjun ke laut dalam pelayaran dari Alor menuju Kupang, Nusa Tenggara Timur, sampai Minggu (6/5) sore belum membuahkan hasil.

Read More

“Tim SAR gabungan melakukan pencarian dari pagi sampai sore, tidak ada kendala dan hambatan tetapi operasi belum membuahkan hasil,” kata Koordinator Tim Pencarian dan Pertolongan Kabupaten Alor Hamka Latif.

Hamka mengatakan pencarian hari ketiga terhadap Dominggus Wollu dimulai pukul 07.14 Wita dan berakhir pukul 17.00 Wita, melibatkan lima rubberboat dan satu speedboat. Tim SAR gabungan yang terlibat berasal dari Basarnas, TNI Angkatan Laut, Polisi Perairan, KP3 Laut, KSOP, Pelni, BPBD Alor, dan keluarga korban.

Menurutnya tim dibagi tiga regu melakukan penyisiran di lokasi berbeda termasuk di lokasi terjunnya korban. Pencarian akan dilanjutkan pada Senin (7/5) pagi.

Dominggus terjun ke laut di perairan Tanjung Sembilan, sekitar 1.52 NM (nautical mile/mil laut) dari Pelabuhan Alor.

Kepala PT Pelni Cabang Kupang Ishak Gerald mengatakan Dominggus Wollo bukan penumpang kapal tersebut karena tidak memiliki tiket. Ia diketahui mengantar istrinya sampai ke kapal, namun belum turun hingga kapal bertolak meninggalkan pelabuhan.

“Orang itu (Dominggus Wollo) mengantar istrinya ke Kupang. Sampai di kapal dia izin ke kamar mandi, saat kapal berangkat, dia belum pamit turun pada istrinya,” kata Ishak Gerald.

Menurutnya, setelah kapal berlayar sekitar 1,52 mil dari pelabuhan, ada saksi yang melihat Dominggus Wollo terjun ke air dari bagian belakang kapal. “Dari keterangan istrinya, Dominggus memang tidak berangkat (ke Kupang),” ujarnya. (sumber: mi/palce)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.