NasDem NTT Rakorwil Virtual bersama 22 DPD

  • Whatsapp
Foto: Dok DPW Nasdem NTT

Kupang – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem NTT menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) II 2020 secara virtual.

Ada empat agenda yang dibahas dalam rakor tersebut yakni konsolidasi struktur partai, strategi pemenangan pilkada 2020, penanganan pandemi covid-19, dan RUU Pemilu.

Read More

Rakorwil berlangsung Sabtu (9/5) diikuti 22 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) se-NTT dan tiga anggota DPR Partai NasDem asal NTT. “Sebagai kader NasDem kita siap dalam situasi apapun, dalam situasi pandemi covid-19 pun jika pilkada tetap berjalan, NasDem siap,” kata Ketua DPW Partai NasDem NTT Raymundus Fernandez.

Karena itu, konsolidasi struktur partai akan segera dituntaskan karena sangat memengaruhi pemenangan pilkada. Menurut Raymundus, pihaknya tetap menjaga hubungan baik antara para calon bupati dari sembilan kabupaten yang di NTT yang maju pilkada.

Menurutnya konsolidasi struktur partai sudah mencapai sekitar 80%. Struktur partai harus tuntas sampai di tingkat DPRD, dengan merekrut figur yang ketokohannya diakui dan diterima oleh masyarakat di desa dan kecamatan.

Pasalnya, konsolidasi struktur yang tuntas juga akan sangat memengaruhi pemenangan pilkada. Selain itu, selama pandemi covid-19, NasDem tetap hadir di tengah masyarakat, memperikan dukungan moril dan materil demi membangun ketahanan masyarakat.

Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Partai NasDem Wilayah Bali, NTB, dan NTT Julie Sutrisno mengharapkan konsolidasi struktur partai rampung pada akhir Mei 2020.

Dengan demikian, NasDem fokus memberikan perhatian pada penanganan covid-19, melalui berbagai kegiatan yakni edukasi dan bantuan sosial. “Gunakan momentum ini untuk dekat dengan konstituen dan melakukan penyesuaian APBD, edukasi masyarakat, pembagian APD dan Baksos kreatif di struktur masing-masing,” kata Julie Sutrisno. (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.