KPA NTT dan Incsida IP Timor Leste Bakal Kendalikan Penyebaran HIV dan AIDS di Perbatasan

  • Whatsapp
Gubernur NTT Melkiades Laka Lena Menerima Kunjungan Incsida,IP) Timor Leste Daniel Marcal/Foto: Biro Adm Pimpinan

Kupang – The National Institute for Combating of HIV-AIDS (Incsida,IP) Timor Leste bersama Komisi Penanggulangan HIV/AIDS (KPA) Nusa Tenggara Timur (NTT) bakal bersama-sama mengendalikan penyebaran HIV dan AIDS di wilayah perbatasan.

Dalam pertemuan bersama Gubernur NTT Melkiades Laka Lena di Kupang, Rabu (26/3/2025), President Executive Incsida IP, Daniel Marcal menyampaikan rencana penandatangan nota kesepahaman (MoU) bersama KPA NTT untuk pengendalian penyebaran HIV dan AIDS tersebut. Adapun rencana penandantangan MoU dijadwalkan pada April 2025.

Gubernur Melki Laka Lena menyatakan Pemerintah Provinsi NTT siap memberikan dukungannya atas rencana penanggulangan penyebaran virus HIV dan AIDS di Daerah Perbatasan tersebut.

“Ini perlu menjadi perhatian serius dari kedua negara dan perlu dicegah sejak dini, diperlukan edukasi kesehatan seksual kepada masyarakat. Terkait rancangan MoU akan kita follow up,” kata Gubernur Melki yang saat itu didampingi Kadis Kesehatan dokter Iien Adriany dan KPA NTT Adu Lamuri.

Sedangkan, dalam kunjungan Daniel Marcal, turut juga Directur Prevention and Education Angelica Soares da Costa Oliveira, Directur Treatment Care and Support for PLHIV Silvestre Sarmento, Bethesda YAKKUM Almada Lasi. (*/hms/gma)

 

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *