Kasihan, Bayi Perempuan Ini Hilang Terseret Banjir di TTU

  • Whatsapp
Ilustrasi Banjir/Foto: Tribunnews

Kupang–Yulianti Lite, bayi perempuan berusia 8 bulan hilang terseret banjir Sungai Boen di Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Kamis (11/2).

Camat Bikomi Nilulat Marcelinus Sarah mengatakan peristiwa berawal sebuah mobil Suzuki Carry yang dikendarai Agustinus Lapolite nekat menyeberangi sungai yang sedang banjir.

Mobil berpenumpang tiga orang dewasa termasuk sopir dan bayi. Mereka berangkat dari Kefamenanu, ibu kota Timor Tengah Utara menuju Desa Inbate.

Ketika itu ketinggian banjir sekitar 75 sentimeter, namun begitu tiba di tengah sungai, mesin mobil tiba-tiba mati.

Seorang penumpang bernama Nicolas Lite turun dari mobil dan menyeberang hingga pinggir sungai.

“Tak berselang lama, air datang lebih besar dengan ketinggian satu meter lebih, sehingga mobil terbawa arus. Seorang penumpang Rita Nenohae mengendong bayinya, keluar mobil dan berenang ke tepi sungai,” ujar Marcelinus.

Namun ia terseret banjir hingga tersangkut di pohon. Saat itu bayi yang digendongnya terlepas dan hanyut terbawa banjir. Sampai Kamis sore, sang bayi malang ini belum ditemukan. (sumber: kompas.com/mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.