Kar Powership Bagikan 200 paket Ramadan untuk Warga Bolok

  • Whatsapp
Penyerahan Bantuan School Kids untuk Siswa SD Uihani, Bolok. Foto: Lintasntt.com

Kupang–PT Kar Powership Indonesia (KPI) yang mengoperasikan Kapal Listrik Marine Vessel Power Plant (MVPP) Gokhan Bey asal Turki, membagikan 200 paket ramadan kepada warga Desa Bolok, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (23/5).

Pada kesempatan tersebut, Kar Powership juga membagikan 100 paket school kids kepada 100 siswa SD Uihani

Acara pembagian paket ramadan dan school kids dipusatkan di Gereja Masehi Musafir Indonesia Jemaat Eklesia Desa Bolok, dihadiri Indonesia Country Coordinator PT Kar Powership Oguz Arbun dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kupang Imanuel Buan.

Menurut Ogus Arbun, pembagian paket ramadan dan bantuan untuk siswa tersebut merupakan program rutin Kar Powership terutama dalam menyambut bulan suci ramadan seperti saat ini, berasal dari program sosial perusahaan yang memang berfokus pada pendidikan, kesejahteraan masyarakat dan lingkungan.

“Berbagi kebahagiaan di Bulan Ramadhan kali ini akan menambah erat hubungan warga Bolok dengan Karpowership,” ujarnya.

Dia menyebutkan kegiatan pembagian sembako tersebut tidak hanya digelar di Kupang, tetapi juga di daerah lain yakni Medan, Manado, dan Ambon. “Kami senang dapat kembali menjalankan kegiatan ini,” katanya.

Dia juga berharap keberadaan kapal listrik MVPP Gokhan Bey yang berlabuh di Pelabuhan PLTU Bolok sejak 2015, dapat membantu warga karena tersedia pasokan listrik yang cukup. “Terlebih pada bulan yang suci ini, masyarakat dapat menikmati sahur dan berbuka puasa dengan nyaman dan penuh barokah,” tambahnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kupang Imanuel Baun mengatakan masih banyak perusahaan yang beraktivitas di wilayah itu, akan tetapi tidak memberikan bantuan kepada masyarakat setempat.
“Perusahaan-perusahaan itu hanya memikirkan profit saja, Saya apresiasi kepada Karpowership karena membantu warga dan anak-anak sekolah di sini,” katanya.

kapal pembangkit listrik di Kupang sejak 2016, kebutuhan listrik untuk warga Nusa Tenggara Timur khususnya Bolok dapat terpenuhi terus hingga hari ini.

Dia mengatakan sejak adanya kapal listrik, kebutuhan listrik di wilayah Kabupaten Kupang, termasuk Kota Kupang terpenuh. “Jarang ada pemadaman listrik bergilir,” ujarnya.

Kapal Listrik berkapasitas 60 Megawatt (Mw) tersebut diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 28 Desember 2015, dijadwalkan beroperasi selama lima tahun. Dengan daya 60 Mw, kapal tersebut bisa melayani 230.000 pelanggan dari Kupang hingga Kabupaten Belu. (sumber: mi/palce)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.