Ini Penampakan ‘Pesawat Kiamat’ Anti Nuklir Amerika

  • Whatsapp
Pesawat Anti Nuklir Amerika Serikat/Foto: Web

Amerika- Angkatan Udara Amerika Serikat memiliki empat unit pesawat E4-B Nightwatch yang sering dijuluki sebagai ‘pesawat kiamat.’

Pesawat ini dimodifikasi dari Boeing 747 sejak tahun 1970an dan diberi nama Boeing E-4B, bermarkas di Nebraska, Amerika Serikat.

Salah satu pesawat ini terbang ke Inggris untuk mendukung kunjungan Presiden Joe Biden. Pesawat ini didesain sebagai pusat kontrol dan komando jika terjadi perang nuklir.

Boeing E-4B memiliki semacam punuk seperti punuk unta di punggung pesawat yang disebut sebegai Ray Dome, yang isinya terdiri dari 67 piringan satelit dan antena untuk komunikasi. Pesawat ini pun dilengkapi 18 tempat tidur dan 6 kamar mandi, dan membawa 112 personel.

Pesawat ini juga sering disebut ‘Pentagon Terbang’ karena menjadi markas udara para pejabat penting Amerika, dan seluruhnya memakai sistem analog, tidak ada perangkat digital karena akan lumpuh kena serangan gelombang elektromagnetik (EMP) akibat ledakan nuklir. (gma/berbagai sumber)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.