Ini 4 Calon DPD Dapil NTT Peraih Suara Terbanyak

  • Whatsapp
Pleno KPU NTT/Foto: lintasntt.com

Kupang–Sebanyak empat orang dari 36  calon anggota dewan perwakilan daerah (DPD) Dapil Nusa Tenggara Timur (NTT) meraih suara terbanyak pada Pemilu 2019.

Sesuai pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilu 2019 KPU NTT, Minggu (12/5), Empat calon anggota DPD itu ialah Hilda Manafe Hilda mengumpulkan 228.487 suara atau 12,64% dari 1.807.595 suara sah.

Suara terbanyak kedua diraih oleh Asyera Respati Wundalero sebanyak 199.022 suara (11,01%, dan Ansgelius Wake Kako 179.197 suara (9,91%).

Sedangkan suara terbanyak keempat diraih Abraham Paul Lyanto yang merupakan calon anggota DPD petahana, mengumpulkan 173.915 suara (9,62%). Selain  Abraham Lyanto, tiga calon anggota DPD terpilih tersebut merupakan pendatang baru.

Adapun istri mantan gubernur NTT Frans Lebu Raya, Lusia Adinda Nurak meraih 139.197 suara (7,70%) atau suara terbanyak kelima. (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.