Harga Bawang Putih di Kupang Berangsur Turun

  • Whatsapp
Ilustrasi: Bawang Putih Dijual di Kios Milik Endang, Pedagang Pasar Kasih, Kupang/Foto: Canra

Kupang–Harga bawang putih di pasar tradisional Kasih, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) berangsur turun.

Penurunan harga bawang dipicu lancarnya pasokan bawang ke pasar, dan pasar murah yang digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Kupang bersama Bulog Devisi Regional NTT selama satu pekan terakhir.

Read More

Sesuai pantauan lintasntt.com, Rabu (14/6) pagi harga bawang putih sudah turun sampai Rp60.000 per kilogram (kg) dari harga sebelumnya Rp70.000 per kg. Pekan lalu, harga bawang putih sempat naik mencapai Rp100.000 per kg akibat terjadi kelangkaan di pasar.

Saat ini Bulog menjual bawang putih seharga Rp38.000 per kg, bawang merah Rp25.000 per kg, dan gula Rp12.500 per kg. Adapun harga bawang merah di pasar Rp35.000 per kg dan gula Rp16.000 per kg.

Endang, pedagang bawang putih di Pasar Kasih, Kelurahan Naikoten 1 memastikan harga bawang turun lagi. “Harga masih tinggi karena bawang putih yang dijual saat ini diperoleh juga dengan harga tinggi,” kata Dia.

Kepala Bidang Pelayanan Publik Bulog Divre NTT Dominggus Foes mengatakan Bulog masih terus menggelar pasar murah bahan kebutuhan pokok sampai satu pekan ke depan. Pasar murah bertujuan mengantasipasi penaikan harga bahan kebutuhan pokok jelang Idul Fitri sekaligus menetralisir harga bawang putih yang naik. (gma/mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.