Magelang – Retret kepala daerah mulai digelar di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Jumat (21/2/2025).
Di antaranya Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Emanuel Melkiades Laka Lena yang juga ikut dalam kegiatan retret yang dijadwalkan berlangsung sampai Rabu (28/2/2025).
“Hari ini kami memulai Retreat Kepala Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia,” ujar Melki Laka Lena.
Melki mengaku sudah mempersiapkan diri dengan baik sebelum bertolak ke Magelang, termasuk kepala daerah lainnya. “Saya dan seluruh teman-teman sudah siap menjalani retreat ini,” ujarnya.
Mantan anggota DPR RI itu jga mengajak seluruh masyarakat NTT untuk terus memberikan dukungan demi kemajuan daerah. “Ayo Bangun NTT!”
Adapun, Wakil Gubernur NTT (Wagub), Johni Asadoma berkantor sementara di Jakarta sebelum bertolak ke Magelang pada 27 Februari 2025.
“Saya akan ke Magelang 26 Februari dan tanggal 27 pagi sudah ikut kegiatan di Akmil Magelang,” kata Johni.
Pada Jumat, mantan Kapolda NTT ini menggelar rapat bersama pimpinan OPD di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.
Selanjutnya, Johni akan bertolak ke Bandung dan Yogyakarta untuk asset Pemprov NTT di dua daerah tersebut, setelah mengunjungi Kementerian Perikanan dan Kementerian Perhubungan. (gma)