Malaka – Satu dari dua nelayan yang tenggelam di perairan Desa Rabasa Haerain, Malaka Barat, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT) ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa, Senin (27/7/2020) sore.
“Satu orang sudah ditemukan dalam keadaan meninggal, satu orang lain masih dalam pencarian,” kata Kepala BPBD Malaka, Gabriel Seran.
Dia mengatakan perahu nelayan tersebut tenggelam akibat diterjang gelombang tinggi dan angin kencang. pada Minggu (26/7/) pagi, yakni Servasius Seran,42 tahun, dan Yasintus Nahak Bria, 33 tahun.
Gabriel mengatakan pencarian terhadap dua nelayan tersebut mengunakan perahu nelayan milik warga. (*/gma)