Waspada Gelombang Tinggi Mencapai 4 Meter di NTT

  • Whatsapp
Ilustrasi

Kupang – Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang, Ota Welly Jenni Thalo mengingatkan masyarakat mewaspadai gelombang tinggi dan angin kencang yang saat ini melanda daerah itu.

Tinggi gelombang di perairan mencapai maksimal 4 meter dan kecepatan angin antara 5-25 knot per jam.

Read More

Gelombang tinggi dan angin kencang berlangsung mulai Sabtu (23/5) hingga 25 Mei 2020, yang dipicu Siklon Mangga yang tumbuh di Semudera Hindia, sekitar 1.300 kilometer barat daya Bengkulu. Tekanan udara di pusat badai 995 hectopascal (hPa).

Kondisi ini berdampak terhadap peningkatan tinggi gelombang di Samudera Hindia barat Sumatera. Pusat tekanan rendah 1009 hPa terpantau di Samudera Hindia selatan Jawa Timur.

Sedangkan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya dari utara timur dengan kecepatan 5-20 knot.

Di wilayah selatan Indonesia dari barat daya-barat laut dengan kecepatan 5-25 knot per jam, yang berdampak terhadap peningkatan tinggi gelombang di perairan tersebut.

Menurutnya, kecepatan angin tertinggi terpantau di perairan Pulau Rote-Kupang, perairan Pulau Semau, perairan Kepulauan Kei, Aru, dan Laut Arafura. Kondisi ini mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut.

Tinggi gelombang di perairan NTT antara 25-2,5 meter terjadi di Selat Sumba dan perairan utara Kupang-Rote. Selain itu tinggi gelombang 2,5-4 meter terjadi di Samudera Hindia selatan Sumba-Sabu, Laut Sawu, perairan selatan Kupang-Rote dan Samudera Hindia selatan kupang-Rote. Menurutnya, gelombang tinggi sangat berbahaya bagi armada pelayaran mulai dari kepala nelayan, fery, dan tongkang. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.