Ratusan Warga Kota Kupang Saksikan Gerhana Matahari

  • Whatsapp

Kupang–Ratusan warga Kota Kupang memadati halaman Masjid Nurul Hidayah di Kelurahan Kelapa Lima untuk menyaksikan gerhana matahari Rabu (9/3) pagi.

Kemunculan gerhana di Kota Kupang mencapai 72%, namun di seluruh wilayah NTT gerhana muncul sampai 80%. Gerhana matahari ini baru akan muncul lagi sekitar 250 tahun mendatang.

Read More

Sesuai pantauan lintasntt.com, warga mulai berdatangan ke halaman masjid mulai pukul 06.00 Wita. Sesuai prediksi BMKG gerhana muncul pada pukul 08.28 Wita dan menghilang pada pukul 09.55 Wita.

Namun pada pukul 08.28, langit Kota Kupang tertutup awan yang mengakibatkan kemunculan gerhana mundur sekitar 15 menit.
“Seharusnya gerhana sudah muncul dari pukul 07.28 tetapi terhalang awan. Kita baru menyaksikan gerhana sekitar pukul 07.43 Wita,” kata kepala Stasiun Geofisika BMKG NTT Hasanuddin.

Begitu gerhana muncul warga ramai-ramai mengenakan kacamata gerhana untuk menyaksikan gerhana.

Karena persediaan kacamata terbatas, pengamatan gerhana dilakukan dilakan bergilir. Setiap orang diberi kesempatan menyaksikan gerhana menggunakan kacamata antara 1-2 menit.

Warga lainnya menyaksikan gerhana dari komputer jinjing dan layar lebar yang diletakan tak jauh dari teropong.

Selama kemunculan gerhana, Hasanuddin menggunakan pengeras suara terus mengingatkan warga tidak melihat gerhana dengan mata telanjang. Ia juga menjelaskan  kemunculan gerhana di daerah lain di Indonesia dan Australia.

“Di Australia, gerhana hanya muncul sekitar 40%, Kupang mendapat berkat karena gerhana muncul sampai 72%. Gerhana matahari ini akan muncul lagi setelah 250 tahun ” kata Hasanuddin disambut tepuk tangan warga. (gma/mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.