Pemudik Tewas di Jalan Mencapai 262 Orang

  • Whatsapp
Pemudik
Pemudik

Jakarta–Polri mencatat jumlah pemudik tewas sejak H-7 sampai H-2 Lebaran 2015 mencapai 262 orang, luka berat 938 orang dan luka ringan 1.495 orang.

Angka itu diklaim menurun 60 persen dari jumlah pemudik tewas sejak H-7 sampai H-2 Lebaran sebesar 687 orang, luka berat 938 orang, dan luka ringan 3.618 orang.

Petugas posko Korlantas Polri Kompol Aditya mengungkapkan, jumlah kecelakaan lalu lintas pada 2014 berjumlah 3.102. Sedangkan 2015 hingga saat ini jumlahnya menurun menjadi 1.240

“Jumlah kecelakaan lalu lintas tahun 2015 menurun 60% dibanding‎kan 2014,” kata Aditya di Kantor Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (16/7/2015).

Guna menjamin keamanan dan kelancaran dalam kegiatan mudik dan Idulfitri 1436 Hijriah, sebanyak 82.538 personel Polri dikerahkan dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2015 yang berlangsung selama 16 hari, sejak 10 Juli–25 Juli 2015.

Polri dengan kekuatan sebanyak 82.538 orang ditambah TNI sebanyak 12.761 orang dan instansi-instansi terkait sebanyak 50.377 orang. Dengan demikian, total kekuatan personel yang dikerahkan dalam Operasi Ketupat 2015 mencapai 145.676 orang. Mereka dikerahkan di 3.030 pos pengamanan dan 1.083 pos pelayanan pada jalur mudik di seluruh Indonesia. (kompas.com/sindonews.com)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.