Menteri Susi Kejar Pencuri Ikan di NTT

  • Whatsapp
Menteri Susi Saat Kunjungan Kerja ke Labuan Bajo awal Pekan Ini./Foto: Kementerian Kelautan dan Perikanan

Larantuka–Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti mengatakan pemberantasan pencurian ikan mulai diarahkan ke perairan Indonesia timur. Pasalnya, para pencuri ikan ditengarai beroperasi di perairan Papua dan Aru hingga perairan Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Saya juga melihat ada kecenderungan adanya pencurian ikan di sini (NTT), dan juga adanya penangkapan ikan yang mengarah pada kerusakan. Maka saya ingin lihat langsung dan akan saya identifikasi untuk menentukan langkah selanjutnya,” kata Susi di Larantuka, Ibu Kota Kabupaten Flores Timur, Jumat (10/6).

Menteri Susi menggelar Safari Bahari sejak Kamis (9/6) mengelilingi sejumlah daerah di NTT menggunakan KRI Untung Suropati 371. Sebelum tiba di Larantuka, Susi melakukan kunjungan kerja di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Ia menegaskan komitmennya memberantas pencurian ikan guna menjaga hasil laut agar bisa dinikmati seluruh warga. Di Larantuka, Susi menggelar dialog bersama ratusan nelayan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Larantuka. Dalam dialog Susi kembali menegaskan komitmennya menenggelamkan kapal asing pencuri ikan.

“Ada 30 kapal (pencuri ikan) ikan lagi kita rencanakan tenggelamkan bulan depan. Ini membuktikan pemerintah pusat sangat serius,” ujarnya.

Sejak menjabat Menteri KKP, Susi sudah menenggelamkan 176 kapal asing pencuri ikan. Dia mengatakan, bantuan kapal, jaring, maupun pancing kepada nelayan tidak bermanfaat jika kapal pencuri ikan masih bebas menangkap ikan di perairan Indonesia. Karena itu, Satgas 15 yang dibentuk pemerintah, akan bekerja keras menjaga lautan Indonesia dari illegal fishing.

Sementara itu, di daerah-daerah yang dikunjungi, Susi mengaku menemukan banyak persoalan yang berkaitan dengan nelayan, mulai dari mesin es, transportasi, dan izin. Di sisi lain, banyak bantuan pemerintah ternyata tidak dimanfaatkan maksimal oleh nelayan.

Menteri Susi dijadwalkan akan menyinggahi Pulau Lembata sebelum melanjutkan pelayaran ke Kupang. Turut dalam Safari Bahari tersebut Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kelautan dan Perikanan (Balitbang KP) Zulficar Muchtar dan Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTT Benediktus Polomaing. Menteri Susi dijadwalkan tiba di Kupang pada Minggu (12/6) pagi. (sumber: media indonesia/palce amalo)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.