Menteri Pertanian Bawa Bantuan ke TTS

  • Whatsapp
Menteri Pertanian
Menteri Pertanian

Kupang—Lintasntt.com: Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengunjungi warga korban kekeringan di Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (2/7).

Kunjungan Mentan sekaligus menyerahkan bantuan benih jagung, sayuran dan pompa air.

Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan NTT mengatakan pemerintah menyiapkan satu ton benih jagung untuk diserahkan kepada petani korban kekeringan di Nusa Tenggara Timur termasuk di lokasi kekeringan di Kecamatan Amanuban Selatan dan Kualin.

Dalam kunjungan itu, Mentan didampingi Direktur Kacang-kacangan dan Umbi-Umbian, Maman Suherman, dan Koordinator Upaya Khusus (Upsus) Swasembada Pangan wilayah NTT  Bess Tiesnamurti.

Di wilayah itu, Mentan mengunjungi tiga lokasi kekeringan yakini di Desa Oebelo, Kecamatan Amanuban Selatan dan Desa Tuafanu dan dan Toineke di Kecamatan Kualin. Mentan juga  sempat melakukan penanamn jagung di lokasi tersebut. (gamaliel)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.