Kapal Wisata Tenggelam di Perairan Pulau Bidadari, Penumpang Selamat

  • Whatsapp
Ilustrasi Kapal Tenggelam

Labuan Bajo–Kapal Motor Aditya yang mengangkut 9 orang termasuk nakhoda dan ABK, tenggelam di perairan Pulau Bidadari, Kabupaten Manggarai Barat, Sabtu (4/1/2019) sekitar pukul 09.45 Wita.

Kapal tenggelam karena dihantam gelombang tinggi dalam pelayaran dari Siaba menuju Labuan Bajo.

Sesuai laporan yang dihimpun lintasntt.com menyebutkan, seluruh penumpang bersama ABK dan nakhoda selamat. Mereka diselamatkan oleh sebuah speed boat dari KM Lapiret yang saat kejadian melintas tak jauh dari perairan Pulau Bidadari.

Sebelum tenggelam, kapal tersebut mengangkut wisatawan untuk berwisata di Perairan Taman Nasional Komodo antara lain Pulau Kelor, Menjerite, Rinca, dan Kalong.

Berikut nama-nama korban:

1. Samsudin (nakhoda)
2. Zakaris Betha (ABK)
3. Syafrudin (ABK)
4. Albert (Quide)
5. Anti (Wisatawan)
6. Pya (Wisatawan)
7. Cinta (Wisatawan)
8. Kokoh Sumarwanto (Wisatawan)
9. Adifa (Wisatwan). (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.