Jadwal Terbang Jam 07.25 Wita, Pesawat TransNusa belum Tiba di Larantuka

  • Whatsapp
Tiket Penumpang Pesawat TransNusa Larantuka-Kupang

Larantuka–Penumpang pesawat TransNusa dilaporkan telantar di Bandara Gewayantana, Larantuka, Flores Timur, Senin (8/4) pagi. Penyebabnya jadwal penerbangan yang tertera pada tiket penumpang, ternyata beda dengan jadwal pesawat.

Salah satu penumpang, Kornelis Kaha menyebutkan sesuai jadwal, pesawat TransNusa 8B-564 terbang dari bandara tersebut pukul 07.25 Wita dan tiba di Bandara El Tari Kupang pukul 08.15 Wita.

Akan tetapi sampai pukul 08.00, pesawat tak kunjung datang. “Saya tiba di bandara Gewayantana Larantuka pukul 06.15 Wita, saya heran kok sepi, saya keliling tanya-tanya ke satpam, katanya check in jam 09.00,” kata Kornelis.

Kornelis membeli tiket TransNusa Kupang-Larantuka pulang-pergi sejak 26 Maret 2019.

“Saya sengaja pesan tiket pagi karena hari ini ada urusan penting di Kupang. Sejak subuh jam 05.00 Wita saya sudah dari pulau Adonara dan nyeberang ke Larantuka pake kapal agar bisa dapat penerbangan jam 07.25 Wita” ujarnya.

Kornelis mengaku sudah menelepon ke pimpinan TranNusa terkait persoalan tersebut, namun belum ada tanggapan. “Sebagai konsumen, saya merasa dibohongi. Kalau tidak ada jadwal penerbangan jam 7.00, jangan jual tiket untuk penerbangan jam 7. Saya juga sudah kontak GM TransNusa tapi tidak ada respon,” ujarnya.

Sementara itu, informasi yang diperoleh dari PT Angkasa Pura Bandara El Tari Kupang menyebutkan jadwal penerbangan pesawat TransNusa ke Larantuka pada pukul 10.00 Wita. “Jadwal normalnya pukul 10.00 Wita,” kata Anie. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.