Hebat! Haruka JKT48 Bersepeda 800 KM Jakarta-Surabaya

  • Whatsapp
Haruka Nakagawa/Foto dari Wowkeren

Jakarta–Member JKT 48 Haruka Nakagawa bersepeda dari nekat bersepeda dari Jakarta ke Surabaya, menempun jarak sekitar 800 kilometer.

Jarak itu lebih jauh dari jark yang ditempuh peserta Tour de Flores dari Larantuka ke Labuan Bajo sejauh 661,5 kilometer

Haruka terus melakukan update aksi bersepedanya ini di akun sosmednya. Ia kerap mengunggah fotonya saat mencapai kota tertentu.

Di salah satu fotonya tampak Haruka bahkan sempat kehujanan ketika bersepeda. Namun ia tetap semangat menjalani misinya ini. “Aduh lagi hujan tapi tetap semangat!!!hehehehe,” komentarnya di akun Twitter @HarukaN_JKT48.

Rupanya, Haruka memiliki alasan tersendiri mengapa ia rela kehujanan dan kepanasan bersepeda dari Jakarta ke Surabaya. Haruka mengaku bahwa ia memang ingin melakukan sesuatu yang diingat masyarakat Indonesia sebelum lulus dari JKT48.

“Saya ingin semua orang di Indonesia mengingat saya,” ujar Haruka. “Aku selalu bilang JKT48 harus selalu maju terus dan mencoba. Aku nggak mau cuma ngomong doang.”

Haruka memang sempat mengumumkan rencana kelulusannya dari JKT48 beberapa waktu lalu. Aksi bersepeda Jakarta-Surabaya yang dilakukan Haruka ini mendapat banyak dukungan baik dari member JKT48 maupun para fansnya.

Melody ikut memberikan semangat pada Haruka sebelum ia berangkat. “Sebelum jalan videocall sama @melodyJKT48 hehehe semangatin aku jadi aku semangat!!” ujar Haruka.

Aksi idol asal Jepang ini dimulai pada 23 Mei 2016 di FX Sudirman Jakarta dan akan berakhir di Surabaya pada 3 Juni. Misinya ini akan berhenti di lokasi tempat konser “Wayahe Suroboyo, Rek!!” di Surabaya.

Saat ini Haruko dikabarkan sudah tiba di Indramayu. Namun aksi bersepeda ini ternyata merupakan salam perpisahan Haruka kepad fansnya.
Telah berkarir 6 tahun di AKB48 dan 3 tahun di JKT48, Haruka Nakagawa menyatakan keluar dari JKT48.

“Duniaku tidak hanya di 48 saja, aku ingin belajar di luar negeri dan ingin tahu seperti apa luar negeri,” kata Haruka. (wowkeren)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.