Hasil Tes Urine Pilot Batik Air Negatif Narkoba

  • Whatsapp
ilustrasi Pesawat Batik Air

Kupang–Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) dokter bersama Rumah Sakit Bhayangkara Kupang, Nusa Tenggara Timur melakukan tes urine Pilot Batik Air ID-6548 yang pingsan dalam penerbangan Jakarta-Kupang, Minggu (18/11) siang.

Kabid Humas Polda NTT Ajun Komisaris Besar Yohannes Bangun mengatakan tes urine dilakukan di Rumah Sakit Siloam Kupang, tempat pilot Djarot Harnanto menjalani perawatan. “Sudah dicek urinenya dan hasilnya negatif,” katanya kepada wartawan, Senin (18/11).

Menurutnya saat pemeriksaan urine, pilot sudah sadar dari pingsannya. Polisi juga mengajukan beberapa pertanyaan seputar kejadian tersebut kepada pilot dan dijawab dengan lancar. Sementara itu, tempat perawatan pilot sudah dipindahkan ke instalasi gawat darurat (IGD) ke VIP.  (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.