Gempa Guncang Bima Terasa Sampai Flores dan Sumba

  • Whatsapp
Ilustrasi: Gempa Bumi/Gambar aplikasipc.com

Kupang–Gempa tektonik berkekuatan 5,4 SR mengguncang Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (31/10) pukul 06.37 Wita.

Sesuai laporan Stasiun Geofisika Waingapu, guncangan gempa terasa sampai Pulau Flores dan Sumba, Nusa Tenggara Timur. Di Flores, gempa dirasakan Ruteng skala SIG-BMKG II dan Labuan Bajo.

Begitu pula di Tambaloka, Kabupaten Sumba Barat Daya, dan Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, gempa dirasakan pada skala SIG-BMKG II.

Skala SIG-BMKG II ialah gempa dirasakan oleh banyak orang tetapi tidak menimbulkan kerusakan. Benda-benda ringan yang digantung bergoyang dan jendela kaca bergetar.

Gempa juga dirasakan di Nusa Dua dan Gianyar, Bali pada skala I SIG BMKG, yakni gempa tidak dirasakan atau dirasakan hanya oleh beberapa orang tetapi terekam oleh alat.

Kedalaman gempa 130 kilometer pada koordinat 8.90 LS dan 118.93 BT, berjarak 52 kilometer tenggara Bima, dan 74 kilometer barat laut Sumba Barat Daya. (gm)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.