Gempa 7,1 SR Guncang NTT

  • Whatsapp

 Kupang—Lintasntt.com: Gempa tektonik berkekuatan 7,1 Skala Richter (SR) menguncang Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (27/2) pukul 21.45 Wita. Getaran gempa dirasakan kuat di Kota Kupang.

Belum diketahui apakah gempa tersebut menimbulkan kerusakan bangunan, dan korban jiwa.

Sesuai data BMKG, gempa terjadi di barat laut Larantuka, Kabupaten Flores Timur, kedalaman 572 kilometer. Pusa gempat 7,55 Lintang Selatan (LS), dan 122,60 Bujur Timur (BT). Lokasi gempa berjarak sekitar 104 kilometer barat lauyt Larantuka, atau 312 kilometer barat laut Kupang. Jarak dari Maumere, ibu kota Kabupaten Sikka 129 kilometer.

Adapun jarak lokasi gempa ke Pulau Lembata sekitar 139 kilometer. BMKG juga menyebut gempa tersebut tidak menimbulkan tsunami.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Flores Timur Paulus Igo Geroda mengatakan warga di Larantuka tidak merasakan getaran gempa. “Kami tidak merasakan getaran gempa, mungkin lokasinya jauh dari Larantuka,” ujar Dia.  (gama)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.