Evakuasi Jenasah Pelaku Penyerangan di Sabu Menunggu Pasukan

  • Whatsapp
Situasi Pelabuhan Seba, Sabu Raijua, Selasa (13/12). Foto; Grup WA Polda NTT

Kupang–Kapolres Kupang Ajun Komisaris Besar Ajie Indra Dwiatma mengatakan evakuasi jenasah Irwansyah, pelaku penyerangan terhadap murid SD Negeri 1 Seba, Sabu Raijua masih menunggu kedatangan pasukan dari Kupang.

Pasukan gabungan dari Brimob Polda NTT, Yonif 743/PSY, dan Polres Kupang bertolak ke Sabu malam ini.

Read More

“Setelah pasukan tiba di Sabu, jenasah akan dievakuasi ke Kupang,” ujarnya.

Dia mengatakan situasi Seba malam ini kondusif. Polisi juga menghimbau warga tetap tenang dan tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum.

“Polisi juga membantu para korban untuk memulihkan rasa trauma mereka atas kejadian ini,” ujarnya.

Sementara itu Kapolda NTT Brigjen E Widyo Sunaryo bersama Danrem 161 Wirasakti Kupang Brigjen Heri Wiranto dilaporkan sudah tiba di Sabu menggunakan helikopter setelah menghadiri perayaan Hari Nusantara di Lembata. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.