Duel Akbar Pacquiao-Mayweather 2 Mei

  • Whatsapp
Foto: dailymail
Foto: dailymail

Las Vegas—Pelatih Manny Pacquiao, Freddie Roach, menilai pertarungan melawan Floyd Mayweather Jr sebagai laga wajib menang. Sehingga semua orang akan mencampakkan, bahkan melupakan petinju yang kalah.

Roach merasa banyak tekanan menjelang hari pertarungan anak asuhnya. Tekanan menang semakin sering dirasakannya. Ia tidak ingin ketangguhan Pacman -julukan Pacquiao- dilupakan begitu saja kalau nantinya menderita kekalahan.

“Kami harus memenangkan pertarungan ini. Ini akan menjadi laga wajib menang. Kami tidak ingin menjadi kedua terbaik. Tidak ada orang yang akan ingat status itu,” tutur pelatih 55 tahun itu, seperti dilansir Boxing Scene, Kamis (9/4/2015).

Roach sangat mengharapkan munculnya ‘insting pembunuh’ Pacquiao di laga nanti. Ia tidak akan rela kalau petinju Filipina itu dikalahkan Mayweather. Pacquiao lebih pantas untuk memenangkan laga.

Meski menghormati The Money sebagai petinju, namun secara personal Roach sangat membencinya. Andai tidak berstatus sebagai pelatih Pacquiao, ia yakin akan tetap ingin melihat Mayweather kalah dan dibuat terkapar dengan cepat.

Duel Pacquiao melawan Mayweather akan dilangsungkan 2 Mei di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat. Laga ini disebut-sebut sebagai laga tinju terakbar tahun ini. (sumber: okezone.com)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.