Cerita Wapres Jusuf Kalla Diprotes Pelayan Kafe karena Tak Puasa

  • Whatsapp
Wakil Presiden Jusuf Kalla

Jakarta—Pengalaman unik Wakil Presiden Jusuf Kalla saat bulan puasa ini terbilang unik.

Jusuf Kalla menyampaikan pengalamannya pada acara buka puasa di Istana Wakil Presiden pada Jumat (24/6) saat ia berkunjung ke Spanyol.
Ketika itu, Jusuf Kalla harus menempuh perjalanan dari Chicago, Amerika menuju Spanyol. Perjalanan jauh itu membuatnya memutuskan untuk tidak berpuasa.

Jusuf Kalla ternyata tiba di Spanyol pukul 17:00 waktu setempat. Padahal, jam buka puasa di sana biasanya pukul 20:00 waktu setempat. Ia lalu meminta diantar ke sebuah kafe yang tak jauh dari kediaman dubes RI.

Ketika berada di kafe tersebut, pelayan sudah tahu jika Jusuf Kalla adalah seorang muslim lantaran memakai kopiah. Saat Jusuf Kalla memesan kopi, seorang pelayan langsung memprotesnya lantaran belum waktunya berbuka puasa.

“Anda muslim ya,” ujar Jusuf Kalla menirukan ucapan pelayan kafe. “Belum waktunya berbuka.”

Jusuf Kalla pun berusaha menjelaskan situasinya yang baru saja menempuh perjalanan jauh. Sayangnya, sang pelayan tidak menerima alasan Jusuf Kalla.

“Anda dari mana, dari Indonesia. Ke sini naik apa, pakai pesawat,” imbuh Jusuf Kalla. “Ah, anda bukan musafir karena tinggal duduk saja.”

Duta Besar RI yang kebetulan menemani Jusuf Kalla berusaha menjelaskan pada pelayan kafe bahwa yang ia ajak berdebat adalah Wapres Indonesia. Namun sang pelayan semakin ngotot tidak mau membuat minuman apapun untuk Jusuf Kalla. (sumber: wk)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.