18 Negara Tawarkan Bantuan untuk Palu dan Donggala

  • Whatsapp
Wiranto/Foto: Media Indonesia

Jakarta–Sebanyak 18 negara menawarkan bantuan untuk bencana gempa bumi dan tsunami yang melanda Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Negara-negara itu yakni Asean, Amerika Serikat, Prancis, Swiss, Republik Ceko, Norwegia, Hungaria, Turki, Uni Emirat Arab, Australia, Korea Selatan, Arab Saudi, Qatar, Selandia Baru, Singapura, Thailand, Jepang, India, dan Tiongkok, serta United Nations Development Programme (UNDP).

“Maka kami apresiasi karena itu buah kunjungan Presiden ke negara-negara lain dalam rangka solidaritas dan tentu tidak bisa ditolak,” kata Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (1/10).

Korban tewas musibah gempa dan tsunami di Palu dan Donggala sesuai catatan BNPP sampai Kamis mencapai 844 orang, ratusan orang luka-luka dan hilang.

Menurut Wiranto, bantuan itu tidak lepas pula dari peran Presiden Joko Widodo ketika melakukan kunjungan kenegaraan.

Perrtimbangan lain ialah karena Indonesia seringkali memberikan sumbangan ke negara-negara yang mengalami musibah, seperti ke Bangladesh untuk kasus etnik Rohingya, gempa bumi Nepal, kekeringan di Somalia, dan Papua Nugini. (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.